Sabtu, 17 Desember 2016

Laporan PCB (power bank sederhana)




BAB XI
POWER BANK SEDERHANA

11.1          Tujuan
Setelah Latihan Merencanakan PCB, Mahasiswa dapat:
1.      Memahami Tujuan Perencanaan dan Pembuatan PCB.
2.      Membaca Gambar Diagram skematik dengan baik dan benar.
3.      Membuat Tata letak jalur PCB dan komponen elektronika sesuai dengan tata aturan yang di perbolehkan.
4.      Menentukan metode perancangan PCB yang akan dipakai.
5.      Mentransfer Gambar Layout Ke PCB.
6.      Memahami Langkah-Langkah Perencanaan PCB yang baik.

11.2          Dasar Teori
Power bank adalah sebuah alat untuk menyimpan energi.Banyak juga yang menyebut power bank sebagai portable charger (backup battery), yaitu alat untuk mengisi ulang gadget ketika kita sedang bepergian. Power bank itu sendiri sebenarnya merupakan seperangkat sumber daya yang berisi batere dengan daya yang besar. Akan tetapi, Power bank sederhana merupakan rangkaian elektronika bukan sebagai penyimpan energi yang besar melainkan sebagai penyalur suatu energi dari baterai menuju gadget.
Dari sumber tegangan baterai akan diproses oleh IC7805 yang menyalurkan tegangan baterai dari 9v berubah menjadi 5V sesuai fungsi IC tersebut. Dan dari rangakaiannya terdapat LED sebagai indikator yang menjamin tegangan keluar. Dan terdapat Kapasitor sebagai penyimpan energy dan penghalus arus listrik agar tidak terjadi gangguan pada pengisian (charge). Kita di sini dapat menggunakan female USB atau potongan kabel charge gadget yang akan di sambungkan ke rangkaian.

11.3           Daftar Alat
No.
NAMA ALAT
SPESIFIKASI
JUMLAH
1.

2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.
11.
12.
Gambar Layout Dan Jalur Pada kertas Milimeter dan Kalkir
Rugos elektro atau Permanent ink
Solder
Penyedot Timah
Tang Potong
Tang Lancip
Cutter
Pinset
Mistar Baja
Landasan Solder
Multimeter
Mata Bor
Rangkaian Power Bank Sederhana
Jalur dan Bulatan
30W/220V






1mm, 3mm
1 Set

1 Set
1 Buah
1 Buah
1 Buah
1 Buah
1 Buah
1 Buah
1 Buah
1 Buah
1 Buah
1 Buah

11.4          Daftar Bahan
No.
NAMA BAHAN
SPESIFIKASI
JUMLAH
1.
2.

3.
4.
5.
6.
7.
8.
Battery
Kapasitor

Resistor
LED
IC7805
Papan PCB
Amplas Halus
Adaptor
9 V
1000uF/16V 
470uF/16V 
150 ohm


10x5 cm

1 Buah
1 Buah
1 Buah
1 Buah
1 Buah
1 Buah
1 Buah
1 Buah
1 buah

11.5          Keselamatan Kerja

1.      Ikutilah instruksi dari instruktur
2.      Gunakan tang potong, mistar baja dan cutter dengan hati-hati
3.      Selalu letakkan solder yang panas pada landasan solder
4.      Jangan menempelkan mata solder pada PCB Matriks terlalu lama karena dapat melepaskan tembaga!

11.6          Langkah Kerja

1.      Persiapkan semua peralatan dan bahan yang akan digunakan dan letakkan pada posisi yang benar;
2.      Periksa kondisi PCB Matrik;
3.      PCB matrik bagian tembaganya diamplas dengan halus;
4.      Papan PCB matrix di setrika dengan rangkaian kertas kalender sampai melekat
5.      Kemudian rendam dengan Ferit clorit sampai tembaganya hilang.
6.      Bor setiap bulatan yang sudah di lapisi rugos elektro sesuai ukuran mata bor.
7.      Solder rangkaian yang telah di rangkai dengan komponen-komponen sesuai pada posisinya.
8.      Laporkan kepada instruktur bila pekerjaan telah selesai dikerjakan;
9.      Bersihkan semua peralatan yang telah digunakan;
10.  Simpan kembali semua peralatan yang telah dipakai ke tempat penyimpanan dalam kondisi baik;
11.  Lakukan pembersihan bengkel.

11.7          Gambar Rangkaian


Gambar rangkaian power bank sederhana
 
Gambar layout power bank sederhana


11.8          Cara Kerja

Pada rangkaian ini, tegangan baterai disimpan dan difilter oleh kapasitor. Kemudian besar tegangan diubah menjadi 5 V oleh IC 7805 agar sesuai untuk menjadi output. Selanjutnya teganagn dihambat oleh resistor dan LED sebagai penanda bahwa powerbank sedang on atau off. Untuk mengecharge powerbank sederhana ini menggunakan adaptor.

11.9          Kesimpulan
            Power bank sederhana sama seperti power bank lainnya akan tetapi yang membedakan ialah dari rangkaiannya yang di buat lebih sederhana dan daya penyimpanan rangkaian power bank sederhana lebih kecil dari pada power bank pada umunya. Cara kerjanya sama seperti power bank pada umumnya dan juga dapat di manfaatkan untuk kehidupan sehari-hari. Namun jangan terlalu sering menggunakan power bank karna akan membahayan gaadget kita, gunakanlah saat bepergian jauh .
                                      
11.10     Saran
1.      Menyolderlah dengan hati-hati.
2.      Lakukan pekerjaan dengan sabar.
3.      Pasanglah komponen dengan benar.
4.      Jangan sampai adanya jalur yang tak terhubung menjadi terhubung, karena akan membuat IC menjadi panas

1 komentar:

  1. asslammualaikun nama saya luqman nak minta tolong macam nak cari
    laporan power bank baik pulih

    BalasHapus